Selasa, 22 Juli 2014

Muhasabah Diri Dipenghujung Ramadhan

Ketika diri ini merasa iri...
Irilah pada mereka yang mulia akhlaknya.
Karena mereka itulah orang-orang yang paling dicintai Allah subhanahu wata'ala.

Ketika diri ini merasa iri...
Irilah pada mereka yang senantiasa mampu bersabar dan mensyukuri ketetapan-Nya.
Karena mereka itulah orang-orang yang sejatinya paling berbahagia.

Ketika diri ini merasa iri...
Irilah pada mereka yang mampu lebih banyak bersedekah.
Karena mereka itulah orang-orang yang memiliki banyak keutamaan fid dunya wal akhirah.

Ketika diri ini merasa iri...
Irilah pada mereka yang lebih berilmu dan baik amalannya.
Karena mereka itulah orang-orang yang ditinggikan derajatnya oleh Allah azza wa jalla.

Ketika diri ini merasa iri...
Irilah pada mereka yg hafidz Qur'an.
Karena mereka itulah orang-orang istimewa yang kelak mendapat mahkota kehormatan.

Ketika diri ini merasa iri...
Irilah pada mereka yang memiliki Allah dlm hatinya.
Karena sesungguhnya mereka telah memiliki segala-galanya.

(dhini iffansyah)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Orang Islam itu adalah orang yang orang-orang Islam lainnya selamat dari ucapan lidah dan perbuatan tangannya. (HR.Bukhori)